Tes Pra Musim World Supersport 600

Sofuoglu Optimis, MV Agusta Punya Peluang Juara Dunia

Kenan Sofuoglu ikut ngetes Mv Agusta karena saudaranya terdeteksi Covid-19 dan pihak tim mengizinkan Ia melakukan itu. WorldSBK IG
Kenan Sofuoglu ikut ngetes Mv Agusta karena saudaranya terdeteksi Covid-19 dan pihak tim mengizinkan Ia melakukan itu. WorldSBK IG

Autogear.id - Pengetesan yang dilakukan Kenan Sofuoglu pada hari pertama untuk menggantikan posisi saudaranya yang terdeteksi Covid-19, membawa optimisme tersendiri bagi sang juara dunia WSSP 5 kali itu. Ia merasakan performa MV Agusta yang tahun ini diturunkan di WSSP 2022, punya potensi untuk meraih kemenangan bahkan juara dunia.

Memang ini peluang pertama baginya melakukan pengetesan menggunakan motor dari pabrikan Italia itu. Namun sebagai juara dunia yang meraih titelnya 2 kali bersama Honda dan 3 kali bersama Kawasaki, mengatakan bahwa motor tersebut punya peluang besar untuk menjadi juara dunia.

Hal ini pun langsung diperkuat dengan keluarnya Niki Tuuli (pembalap utama MV Agusta di WSSP) sebagai pembalap tercepat di sesi tes resmi selama dua hari tersebut. Ini kian membuktikan alibi Sofuoglu soal prediksinya di motor ini punya peluang juara.

Baca Juga:
Belum Ada Sinyal Reschedule, IIMS 2022 Masih Sesuai Jadwal

"Jujur saja sesi tes resmi pra musim WSSP ini adalah sesi yang sangat sibuk. Saya melakukan sesi tes bersama MV Agusta di satu setengah hari. Lalu lanjut melakukan tes bersama tim Pucetti Kawasaki pada sore hari di sesi kedua. Saya berterimakasih atas kesempatan yang diberikan keduanya," ujar Sofuoglu usai melakukan sesi tes bersama MV Agusta pada Jumat (28/1/2022). 

Ia melanjutkan bahwa sesi tes resmi bersama MV Agusta cukup menyenangkan karena Ia bisa tampil kompetitif bahkan 3 detik lebih cepat menggunakan motor baru mereka. "Setidaknya tim ini sangat senang dengan performa yang saya perlihatkan."

Pembalap asal Turki ini pun menegaskan jika Bahattin bisa beradaptasi dengan cepat ke motor tersebut dan meraih titel juara dunia, bukan tak mungkin ini akan menjadi langkah terbaik bagi Bahattin Sofuoglu untuk mempercepat langkahnya ke kelas Worls Superbike. 


(uda)