Autogear.id – Baik buruknya perjalanan karir, antara lain ditopang pula oleh kerja keras, kesungguhan dan keuletan pelakunya. Disamping tentunya dukungan kualitas yang ada. Lihat saja Riding Style. Berkat kerja keras, kesungguhan dan keuletan, dibumbui kualitas nan mumpuni. Produsen apparel asal Bandung, Jawa Barat tersebut kembali ijab kabul. Melanjutkan dukungannya terhadap tim Gresini Racing untuk musim ini.
Dalam lanjutan dukungan yang terjalin sejak 2021 itu, merek lokal skala global itu akan mensponsori Gresini dengan menyediakan seragam untuk seluruh tim, dan pebalap Moto2 serta MotoE Gresini. Dikatakan, mengutip dari naikmotor.com, produk Riding Style akan menjadi satu-satunya merchandise resmi tim. Termasuk polo-shirt, t-shirt, sweater, jaket, dan topi dari tim FELO Gresini Racing MotoE dan tim Gresini Racing Moto2 tahun 2022.
Skuad dari Gresini Racing sendiri yaitu E-riders Matteo Ferrari dan Alessio Finello. Serta pebalap Alessandro Zaccone dan Filip Salac yang bertarung di ajang Moto2. Adapun logo apparel asal Bumi Parahiyangan tadi akan bertengger pada pakaian tim dan panel boks.
Direktur Riding Style, Tedy Suryadi menyatakan, bermitra dengan Gresini Racing selalu menghadirkan tantangan. Membuat dia dan tim Riding Style bekerja keras, hingga batas tertinggi. Untuk dapat menghadirkan produk-produk terbaik buatan Indonesia, guna memenuhi kebutuhan para pebalap, mekanik, manajemen, partner dan Gresini Racing VIP.
Baca Juga:
Duet Genesis G80 dan Ioniq 5 Positif Dukung KTT G20 Bali
“Kepercayaan dan bimbingan teknis dari Gresini Racing selalu menjadikan semangat juang yang membuat Kami pada tahap ini. Tentunya tidak lepas dari dukungan moril dan materil dari konsumen setia Riding Style, yang kami sebut Riding Style Squadra Corse. Kepada Gresini Racing, Riding Style Squadra Corse dan seluruh fans MotoGP, terima kasih karena Riding Style kembali dipercaya sebagai Technical Supplier Gresini Racing,” tutur Tedy.
Sementara Direktur Komersial & Pemasaran Gresini Racing Carlo Merlini menyampaikan, selalu menyenangkan untuk mengumumkan perpanjangan kemitraan dengan Riding Style. “Tedy dan Riding Style bukan hanya sekadar partner, tapi juga anggota sejati keluarga Gresini, tumbuh bersama melalui petualangan di kejuaraan dunia ini,” ucapnya.
Apalagi menurut Carlo, kualitas produk yang Riding Style suplai ke tim benar-benar memenuhi standar kejuaraan dunia. “Sungguh menakjubkan, ketika melihat orang-orang di Indonesia mengenakan pakaian tim Gresini Moto2 dan Tim MotoE,” pungkas Carlo.
(uda)