Pameran Otomotif IIMS 2023

Keberanian Tiggo 8 Pro Diganjar Predikat The Best SUV Car

Chery Tiggo 8 Pro sukses mengantongi predikat The Best SUV Car di IIMS BOOST 2023. Chery
Chery Tiggo 8 Pro sukses mengantongi predikat The Best SUV Car di IIMS BOOST 2023. Chery

Autogear.id - Keberanian dan upaya keras Chery, dalam menempatkan Tiggo 8 Pro ke dalam sanubari para penyuka mobil di segmen Sport Utility Vehicle (SUV) tanah air, nampaknya tidaklah sia-sia. Pasalnya, Tiggo 8 Pro sukses mengantongi predikat The Best SUV Car, dari salah satu gelaran otomotif bergengsi, Indonesia International Motor Show (IIMS) Boost, yang baru saja ditutup pada Minggu (26/2/2023).

Penghargaan tersebut merupakan satu dari tiga award yang digaet Chery. Dimana dua penghargaan lainnya untuk Omoda 5, sebagai Most Favourite New Car Launch dan Most Tested Car Choice. Padahal kalau boleh dibilang, Chery termasuk pemain anyar di ranah otomotif Indonesia. Tetapi faktanya, kacamata tim penilai melihat produk yang satu ini sedikit berbeda. 

Mampu menyisihkan para rivalnya, yang notabene pemain lawas di segmen SUV. Kendati berstatus sebagai anak baru di segmen tersebut, namun Chery berani membawa sejumlah keunggulan yang memang seharusnya hadir dari sebuah SUV. Kemudian menyematkannya ke Tiggo 8 Pro.

“Kami bangga Tiggo 8 Pro dinobatkan sebagai Best SUV Car pada IIMS Award 2023,” kata President PT Chery Sales Indonesia (CSI) Shawn Xu, mengomentari penghargaan yang diperoleh Chery, yang diberikan langsung Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo, Daswar Marpaung kepada Executive Vice President CSI, Zhang Wei.

Baca Juga:
Kian Meriah, IIMS BOOST 2023 Diganjar Penghargaan MURI

Shawn Xu menambahkan, Chery merasa terhormat menerima penghargaan, sekaligus pengakuan masyarakat akan kualitas dan keunggulan Tiggo 8 Pro. Menurutnya, sejak perkenalan perdana pada November 2022, Tiggo 8 Pro memboyong respon positif dari pasar SUV Indonesia. Premium SUV tujuh penumpang itu memperoleh respon memuaskan dari pengunjung IIMS Boost 2023. Baik dari pengunjung yang mengikuti test drive, maupun melakukan pemesanan unit.

Ditambah lagi keberanian Chery sebelumnya, dalam menggandeng dukungan pengakuan dari selebritas papan atas Indonesia, seperti Andre Taulany. Sama-sama kita ketahui, sosok Andre Taulany merupakan public figure penyuka otomotif, yang memiliki banyak penggemar, terutama di ranah media sosial.

Chery akui, Tiggo 8 Pro sebagai SUV premium dihadirkan senantiasa untuk memenuhi kebutuhan konsumen kalangan urban. Antara lain lewat berbagai fitur yang menurut Chery bukan hanya fungsional namun juga melengkapi gaya hidup premium. “Sebagai salah satu produk unggulan Chery, Tiggo 8 Pro hadir untuk memberikan pengalaman terbaik dalam mengendarai SUV dengan teknologi mesin terdepan, ADAS yang lengkap, dan interior premium,” kata Zhang Wei. 

Tiggo 8 Pro untuk Pengalaman First Class
Dalam memperkuat kehadirannya, Tiggo 8 Pro berani mengklaim diri memiliki keunggulan yang dapat membawa penggunanya ke pengalaman first class. Kiranya bukan sekadar klaim diri, dimana Tiggo 8 Pro pun langsung menunjukkan bukti. Tujuh tempat duduknya didesain mewah, berorientasi kepada masyarakat urban kalangan atas. 

Baca Juga:
Honda Jabar Ajak Jurnalis Libas Rute Premium dengan Motor Premium

Usung konsep desain global Chery 3.0 "Aesthetic Content and Form", model ini mengadaptasi gaya high end. Mobil ini menerapkan intelligent technology, kabin yang cerdas dan ramah lingkungan. Dilengkapi LCD 12,3 inci, layar kontrol pusat 12,5 inci, layar sentuh LCD Air Conditioner 8 inci. Diperkuat adanya kombinasi 360° panoramic image, intelligent voice control, dan beragam fungsi lain yang membawa pengguna merasakan solusi masa depan. 

Begitupula bicara 10 fungsi ADAS, antara lain Adaptive Cruise Control with Low Speed Follow (ACC), Line Departure Warning (LDW), Door Open Warning (DOW), Rear Cross Traffic Alert (RTCA), dan Front Collision Warning (FCW). Kemudian fungsi Autonomous Emergency Breaking (AEB), Intelligent High Beam Control Headlamp (IHC), Traffic Sign Recognition (TSR), Blind Spot Detection (BSD), dan 360 HD Panoramic Camera.  

Mesin bertenaga 2.0 TGDI (Turbo Gasoline Direct Injection) milik Tiggo 8 Pro juga tak luput dari penghargaan, yakni gelar "China Best Ten Engine", 10 mesin terbaik China. Mesin ini kabarnya dikembangkan sendiri oleh Chery. Lantaran memiliki daya maksimum 187kW dan torsi puncak 390N m, serta mencapai kinerja superior dari akselerasi 0-100 km hanya dalam waktu 7,3 detik.

Pengalaman first class juga disajikan Tiggo 8 Pro kepada pemilik mobil. Sebut saja mulai dari kursi kulit dengan memory function, hasil fabrikasi suplier kelas dunia. Rendering mode surround sound 8-speaker nya menggandeng merek papan atas dunia, Sony. Lampu atmosfer nya multi-warna, dengan skylight panorama nan lebar. 

Baca Juga:
Paket Kelas Berat, Serahkan pada J&T Cargo

Menariknya lagi, Tiggo 8 Pro menyediakan C-Pure clean cubic green cabin, yang bukan sekadar filter udara kabin anti bakteri CN95. Melainkan juga pembersihan kabin otomatis secara aktif dari jarak jauh. Berani dan bukti, ditambah harga yang bersaing. Sepertinya tiga hal itu yang memang dibutuhkan konsumen mobil masa kini.


(uda)