Jelang Mudik Lebaran 2022

Antisipasi Mudik Tahun Ini, Suzuki Optimalkan Layanan Via Aplikasi

Biar perjalanan mudik Anda pengguna Suzuki lebih mudah, jangan lupa manfaatkan aplikasi MySuzuki. SIS
Biar perjalanan mudik Anda pengguna Suzuki lebih mudah, jangan lupa manfaatkan aplikasi MySuzuki. SIS

Autogear.id – Menyambut pelaksanaan Mudik dan Balik Lebaran 2022 ini, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memberdayakan beragam lini pelayanannya. Termasuk lini pelayanan suku cadang, pelumas dan aksesoris resminya.

Salah satu pelayanan yang difokuskan Suzuki adalah melalui penjualan suku cadang lewat online melalui aplikasi MySuzuki. Yang di dalamnya menawarkan beragam layanan dan program penawaran menarik. Terkait spare parts, oli Ecstar, dan aksesoris Suzuki yang dapat diperoleh para pemudik untuk menyegarkan kendaraannya, serta membuat perjalanan mudik jadi lebih aman dan nyaman.

“Menyongsong Idul Fitri 1443 H tahun ini, untuk konsumen yang akan mudik ke kampung halaman, MySuzuki berupaya untuk senantiasa memberikan kemudahan dalam berbelanja. Kami harap MySuzuki dapat memberikan manfaat dan solusi, melalui penyediaan kebutuhan suku cadang online pada bulan Ramadhan ini,” tutur Sparepart Dept. Head PT SIS, Christiana Yuwantie dalam keterangannya, Rabu (20/4/2022).

Untuk mempermudah konsumen dalam mencari suku cadang, oli Ecstar, dan aksesoris resmi dari Suzuki, MySuzuki telah dilengkapi sejumlah fitur. Antara lain fitur chat, di mana konsumen dapat berinteraksi langsung, saling bertukar pesan dengan Dealer selama proses pembelian.

Baca Juga:
Motor Balap Listrik Ducati V21L, Mulai Diuji Intensif di Sirkuit

Selain itu metode pembayaran yang dikedepankan pada aplikasi MySuzuki, menurut Christiana juga bervariasi. Membantu memudahkan konsumen, karena dapat diakses melalui ATM transfer, virtual account, kartu kredit, dan dompet digital.

Hingga saat ini, terdapat 49 Dealer yang terintegrasi dengan MySuzuki, sekaligus menjadi titik pengantaran barang ke konsumen. Adapun ke-49 Dealer tersebut secara detail terbagi menjadi 31 Dealer mobil, 16 Dealer motor, dan dua Dealer mesin tempel kapal.

Penjualan Suku Cadang di MySuzuki
Sepanjang Maret 2022, MySuzuki mencatatkan peningkatan penjualan suku cadang total sebesar 40 persen, dibandingkan bulan sebelumnya. Yakni peningkatan penjualan suku cadang motor sebesar 38 persen, dan penjualan suku cadang mobil sebesar 45 persen.

Dari total penjualan MySuzuki Maret 2022, suku cadang motor menjadi kategori terlaris yang dibeli konsumen, dengan kontribusi sebesar 61 persen. Tiga wilayah yang menjadi kontributor terbesar penjualan suku cadang motor adalah Jawa Timur, Jawa Barat dan Jambi.

Baca Juga:
Begini Cara Pertamina Lubricant Bikin Seseruan Jelang Lebaran

Kemudian penjualan suku cadang mobil berkontribusi sebesar 39 persen, dengan lokasi pemesanan tertinggi di wilayah NTB, Jawa Timur dan Barat. Sementara untuk penjualan suku cadang mesin tempel kapal berkontribusi sebanyak 0,1 persen.

Dikatakan Christiana, total penjualan MySuzuki di bulan Maret 2022 naik signifikan dibanding Februari 2022, menunjukkan bahwa kebutuhan konsumen akan suku cadang kembali meningkat.

“Selain itu, adanya perubahan perilaku konsumen selama masa pandemi, dimana masyarakat lebih memilih untuk memenuhi kebutuhan pembelian suku cadang secara daring. Apalagi aplikasi MySuzuki ini menawarkan berbagai fitur yang mudah digunakan dengan tingkat keamanan yang tinggi,” ucapnya.


(uda)