MotoGP Jerez 2023

Jurus Petarung Sejati Pecco, Belum Terkalahkan di MotoGP Jerez

Francesco Bagnaia menangi balapan utama di MotoGP Jerez 2023, usai menyusul duo KTM Red Bull. FB
Francesco Bagnaia menangi balapan utama di MotoGP Jerez 2023, usai menyusul duo KTM Red Bull. FB

Autogear.id - Kualitas pembalap tim Ducati Corse yaitu Francesco Bagnaia, kembali Ia buktikan di sesi balapan utama MotoGP Jerez 2023 yang berlangsung pada Minggu (30/4/2023) di Sirkuit Jerez de La Fontera, Spanyol. Pembalap asal Italia itu sanggup tampil baik, meski beberapa kali sempat terlibat masalah dengan pembalap lainnya seperti Jack Miller. 

Ia pun mengamankan kemenangannya di sirkuit ini untuk pertama kalinya sekaligus kembali mengambil alih posisi puncak klasemen sementara yang sebelumnya ditempati oleh Marco Bezzecchi. Kemenangan ini pun menjadi penanda bahwa Ia sudah siap kembali meraih hasil terbaiknya di musim balap 2023. 

"Saya berterimakasih kepada tim yang selalu berupaya memberikan performa terbaik motor ini. Meski tak sempurna dari awal, namun bisa saya katakan bahwa performa Kami di Jerez ini sangat memuaskan di sesi balapan. Lantaran progresnya dari sesi latihan pertama hingga ke main race benar-benar terasa. Adaptasi yang saya lakuan juga jadi lebih mudah," klaim Pecco sapaan akrabnya. 

Meski sempat membuntuti Brad Binder yang tampil cukup dominan di Jerez, namun Ia terlihat tak putus asa. Bahkan ketika Ia sempat nyaris menyenggol Jack Miller dan ditetapkan harus memberikan kembali posisi kedua kepada Miller, Pecco terlihat sangat legowo. HIngga akhirnya Ia menyusul dua pembalap KTM Red Bull yang ada di depannya.

Baca Juga:
Kawal Pemudik Balik ke Jakarta, Honda Wajibkan Hal Ini

Binder yang sempat ingin menyusul Pecco di lap terakhir, pun tak berdaya lantaran Ia tampil sangat sempurna dan tak menyisakan ruang untuk menyusul dari sisi dalam maupun dari sisi luar. Binder pun senang lantaran hasil di seri ini benar-benar tak terduga baginya. Ia bahkan melihat peluang ini cukup kecil hingga akhirnya terbukti bahwa Ia dan rekan setimnya bisa bertarung di urutan terdepan.

"Balapan yang panjang dan sedikit dramatis. Namun semuanya cukup memuaskan karena kami bisa tampil kompetitif. Saya sempat berpikir untuk menyusul Pecco di tikungan terakhir, namun Ia terlalu kuat dan tak menyisakan ruang untuk menyusul dari sisi mana pun. Setidaknya posisi finish di urutan kedua ini tetap memuaskan bagi kami," papar Binder. 

Sementara Jack Miller yang sebelumnya juga tampil sangat kuat bertarung meraih kemenangan, harus mengakui penurunan performanya di akhir balapan. Meski demikian, Ia tetap pulang dengan wajah sumringah, lantaran bisa meraih hasil yang kompetitif di sirkuit legendaris ini. 

Hasil MotoGP Jerez 2023:
1. Francesco Bagnaia, ITA, Ducati Corse
2. Brad Binder, AFS, KTM Red Bull
3. Jack Miller, AUS, KTM Red Bull 


(uda)