Mobil Baru

Jangan Bingung, Begini Cara Pilih SUV Ideal di IIMS 2023

Memilih SUV yang tepat bukan hanya perkara fitur saja, namun juga penting mempertimbangkan banyak hal. SIS
Memilih SUV yang tepat bukan hanya perkara fitur saja, namun juga penting mempertimbangkan banyak hal. SIS

Autogear.id – Pada ajang IIMS 2023 JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, 16-26 Februari 2023, banyak tampil jenis SUV. Lantaran model ini cukup hits di masyarakat. Diperkuat lagi oleh data, kalau SUV juga menjadi salah satu kategori penyumbang angka tinggi terhadap penjualan mobil nasional.

Banyak yang bilang SUV punya sejumlah nilai tambah, cocok untuk karakter kontur jalan di Indonesia. Belum lagi dibumbui perkembangan teknologi, yang membuatnya lebih rasional dan efisien. Seperti dikatakan 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Donny Saputra, dari segi desain, SUV pada umumnya dirancang dengan eksterior gagah dan elegan.
 
“Meningkatkan daya tarik pelanggan, kini banyak SUV dengan kapabilitas dan kualitas berkendara lebih baik. Fitur dan teknologi fungsional, interior nyaman, peningkatan perangkat keselamatan, dan kian ramah lingkungan,” urainya.
 
Lanjut Donny, membeli SUV butuh pertimbangan matang. Selain melihat fungsi dan kemampuan untuk berbagai medan. Pelanggan juga perlu melihat historis dan reputasi produsen, dalam menciptakan SUV berkualitas. Dia menambahkan, untuk itu tak ada salahnya pelanggan mempertimbangkan beberapa hal berikut ini, ketika hendak memboyong mobil jenis SUV sebagai kendaraan pilihan.

Baca Juga:
Usai All-New Agya, All-New Daihatsu Ayla Ikut Nongol Hari ini!

1. Dimensi Pas, Desain Sporty
Ada beberapa kategori dan dimensi yang dapat menjadi pertimbangan pelanggan, ketika hendak memiliki SUV. Umumnya SUV dibedakan dari kategori 2 baris dan 3 baris tempat duduk. Secara dimensi, SUV memiliki rentang cukup lebar. Seperti kompak, kecil, medium dan besar. “Pemilihan dimensi SUV disesuaikan beberapa faktor yang berhubungan dengan kebutuhan. Seperti desain sporty, kapasitas penumpang, luas bagasi dan kenyamanan,” ucapnya.

Belakangan, tren dan minat masyarakat akan medium SUV semakin mumbul. Berdasarkan data Gaikindo selama 2022, medium SUV berkontribusi 20 persen terhadap  total penjualan mobil di Indonesia.

2. Mesin Responsif dan Ramah Lingkungan
Awalnya SUV dikenal sebagai kendaraan dengan mesin kapasitas besar dan butuh konsumsi bahan bakar cukup tinggi. Tapi seiring perubahan kebutuhan pelanggan, yang menuntut SUV sebagai urban cruiser. Para insinyur lantas kembangkan mesin yang tidak lagi besar. Melainkan mesin kompak dan efisiensi ramah lingkungan. Kecanggihan teknologi yang tersemat, menunjang perjalanan dalam kota serta tetap menghasilkan tenaga responsif sekaligus sensasi berkendara menyenangkan.

3. Ground Clearance Tinggi Bikin Pede
Umumnya pelanggan memilih SUV dengan ground clearance jangkung, supaya berkendara tambah pede sewaktu melibas jalanan kurang baik. Tingginya ground clearance juga menunjang penampilan sebuah SUV, terlihat semakin gagah dan berkarakter. Kenyamanan seimbang di medan aspal maupun offroad ringan, juga jadi penentu.

Baca Juga:
Ratusan Bikers Geber-Geber Moge di 'Rumah Rakyat', Ada Apa Ya?

4. Teknologi Memadai untuk Memberi Ketenangan
Pendapat tentang SUV adalah mobil aman perlu dibuktikan, lewat penyediaan kelengkapan memadai. Rancang bangun sebuah SUV yang baik, akan mementingkan kekuatan konstruksi. Dipadu perangkat keselamatan, untuk perlindungan para penumpangnya. Pemanfaatan teknologi untuk kestabilan berkendara juga jadi poin penting.

5. Reputasi Merek  
Disamping keunggulan teknis, hal yang tak kalah penting bagi pelanggan dalam memilih SUV adalah nama besar dan reputasi merek. “Suzuki telah lama dikenal dan dipercaya sebagai produsen SUV berdimensi kompak, bermesin tangguh dan efisien. Punya daya jelajah memuaskan sebagai sebuah SUV,” ungkap Donny.

Untuk pasar Indonesia, Suzuki sudah memiliki model SUV sejak tahun 1970 hingga 1980an yang populer di jamannya, yaitu Jimny. Diteruskan oleh Katana, hingga awal 2000an. Pelanggan di era 1990an lanjut Donny juga mendapat pilihan beragam, dengan hadirnya Vitara, Escudo dan Sidekick yang jadi idola baru kala itu. 

Masuk era 2000an, SUV Suzuki makin trendi oleh Grand Escudo 2.0, Grand Escudo XL-7 dan Escudo 1.6. Berlanjut, hadirnya Grand Vitara 2.0 dan 2.4. “Kilau Suzuki di model SUV juga diperkuat pilihan SX4 X-Over dan SX4 S-Cross, XL7, Ignis, S-Presso, hingga Jimny generasi terbaru. Sejarah panjang Suzuki pada model SUV memberi reputasi positif dan kepercayaan tinggi dari pelanggan,” tukasnya.


(uda)