Balap Motor

Belajar Teknik dan Trik Balap Motor di Sirkuit

Sentul Track Day Experience 2020 di Sirkuit Sentul. dok trackday
Sentul Track Day Experience 2020 di Sirkuit Sentul. dok trackday

Autogear.id: Kegiatan Sentul Trackday Experience 2020 yang dilatarbelakangi oleh rasa kangen para biker enthusiast untuk memacu kendaraannya di sirkuit mendapatkan animo tinggi dari para peserta. 

Tak hanya diisi dengan kegiatan latihan bersama, namun di Sentul Trackday Experience 2020 kali ini juga diberikan edukasi balap dan pengetahuan safety riding kepada para peserta sebelum memasuki sirkuit. 

Acara yang berlangsung di Sirkuit International Sentul, Minggu (12/7/2020) dimentori langsung oleh dua pembalap nasional M Fadli dan Dimas Pratama serta Febby Sagita yang merupakan penggiat balap dan pemerhati keselamatan helm. 

“Gelaran ini merupakan temu kangen dan mengobati rasa kangen sesama penghobi balap. Visinya mengedepankan pengetahuan berlatih di dalam sirkuit arahan dari para pelatih yang sudah turun di ajang balap international,” ujar Febby Sagita.

Lebih lanjut M Fadli selaku mentor Sentul Trackday Experience menambahkan bahwa kegiatan seperti ini bisa dijadikan sebagai contoh event saat pandemi.

"Acara ini sangat bagus untuk memulai di tahun ini saat pandemi, menjadi percontohan dimana event ini berhasil maka kita bisa membuat event event selanjutnya. Sebagai wadah teman teman komunitas agar bisa turun ke sirkuit," kata M Fadli. 

"Yang terpenting kegiatan ini menambah ilmu pengetahuan, karena saya yakin menggunakan motor besar tidak mudah, karena membutuhkan teknik dan trik," lanjutnya. 

Sentul Trackday Experience dibuka tiga kelas yaitu Beginer Class, Intermediate Class dan Expert Class untuk motor 600 cc sampai 1.000 cc.


(uda)