Perlengkapan Berkendara

Keistimewaan Buat pengguna Arai, Sena Bikin ACS10

Sena ACS10 diciptakan khusus bagi para pengguna Arai. Sena Intercom
Sena ACS10 diciptakan khusus bagi para pengguna Arai. Sena Intercom

Autogear.id – Risiko memiliki barang branded alias bermerek, kerapkali terkendala mencari produk yang kompatibel untuk disinergikan dengan barang bermerek tadi. Contohnya bagi pemilik helm premium Arai, agak kesulitan mencari intercom yang bisa disandingkan dengan helm papan atas tersebut.

Tetapi tampaknya kendala tersebut kini sudah menemui titik terang. Pasalnya, bagi pemilik helm Arai, belakangan ini tidak perlu kerepotan lagi mencari intercom yang sesuai. Karena baru saja Sena, merek intercom helm berkendara, telah menghadirkan ACS10 khusus helm Arai.

Sama seperti intercom pada umumnya, ACS10 berfungsi sebagai alat komunikasi antar rider perantara fitur Bluetooth. Produk intercom lansiran terbaru ini juga bisa dihubungkan dengan smartphone, dalam menerima panggilan maupun mendengarkan musik. ACS10 punya bentuk yang pas, sesuai bagian dalam helm Arai.

Secara lebih rinci, ACS10 memiliki fitur suara kualitas High Definition (HD), dengan mengusung teknologi Advanced Noise Control. Teknologi ini memiliki kemampuan menyaring suara angin langsung, ketika sedang dipakai berkomunikasi antar rider, maupun menerima dan melakukan panggilan smartphone serta mendengarkan musik.

Baca Juga:
Motor Custom NMax 155 Tahun 2016: Buat Touring Jakarta-Bali

Untuk penggunaan kolektif, Sena ACS10 bisa digunakan sebagai alat komunikasi antar rider hingga mencapai 4 (empat) pengguna. Sedangkan jarak antar rider demi mendapatkan kualitas suara yang jernih, intercom ini bisa digunakan berkomunikasi hingga jarak 1,6 Km.

Baterai ACS10 diklaim bisa dioperasikan hingga 10 jam sekali pengisian daya, dan suhu pengoperasian antara 14 - 131 derajat Fahrenheit. Untuk pengisian daya dari kosong sampai 100 persen, butuh waktu 2,5 jam.

Menyoal aplikasinya, unit ini bekerja dengan aplikasi smartphone Sena. Pengguna dapat menemukan panduan ‘mulai cepat’ langsung pada aplikasi, saat membuka kotak ACS10. Juga dapat mengonfigurasi pengaturan perangkat spesifik dari ponsel, karena aplikasi ini kompatibel dengan perangkat iOS dan Android.

Sejauh ini, intercom Sena ACS10 dihadirkan khusus untuk helm Arai Quantic, RX-7V dan RX-7V Evo. Produk ini sudah didistribusikan ke seluruh dunia, dan terkait harga serta ketersediaan kiranya menyesuaikan wilayah masing-masing. Untuk harga di toko-toko Inggris dan Eropa, berada di kisaran £ 180 atau sekitar Rp3,1 juta per unit.


(uda)