Dakar Rally 2022 (Etape-6)

Sanders Kembali Menangi Etape, Rute Motor Dipotong

Melalui jalan berbatu yang dikeluhkan banyak pereli di etape-6, justru jadi keuntungan tersendiri yang dirasakan Daniel Sanders hingga akhirnya Ia meraih kemenangan. RedBull CP
Melalui jalan berbatu yang dikeluhkan banyak pereli di etape-6, justru jadi keuntungan tersendiri yang dirasakan Daniel Sanders hingga akhirnya Ia meraih kemenangan. RedBull CP

Autogear.id - Tidak seperti jalannya rute mobil yang masih bisa mengambil jalur cukup panjang, rute untuk motor, dipotong cukup banyak pada etape-6 Dakar Rally Arab pada Jumat (7/1/2022). Lantaran kondisi trek tidak ideal karena cuaca memburuk beberapa rute, ditambah lagi dengan jejak roda mobil membuat trek semakin ekstrim buat motor.

Kondisi ini dimanfaatkan dengan baik oleh Daniel Sanders yang di etape-etape awal sesi balapan ini sanggup tampil kompetitif. Ia mampu memenangi sesi ini dan juga diikuti dengan baik oleh rekan setimnya yaitu Sam Sunderland yang memimpin klasemen sementara. Sanders unggul 2 menit 26 detik dari rekan setimnya itu dan membuka kembali peluangnya untuk diperhitungkan di balapan ini.

"Kami mengawali balapan ini dengan sangat baik. Kendati banyak pereli yang mengeluhkan kondisi trek yang sangat berbahaya, tapi bagi saya, ini biasa saja dan bisa dilalui dengan sangat baik. Malah kami mengambil keuntungan besar di zona itu. Sayangnya, trek malah dipotong karena kondisi jalur dan cuaca yang tak mendukung. Padahal saya berharap bisa memanen selisih waktu yang besar," papar Sanders.

Baca Juga:
Honda Segera Rilis All New Step WGN e:HEV, Apa Saja Keunggulannya?

Sementara Matthias Walkner yang juga tampil cukup konsisten di klasemen sementara, kali ini menyelesaikan balapan di urutan ketiga. Ia menjadi wakil KTM yang masih menjadi tim pabrikan terkonsisten meraih titel juara di ajang Dakar Rally.

Danilo Petrucci yang di etape sebelumnya meraih hasil bagus lantaran Toby Price kena penalti, kali ini hanya mampu mengamankan posisi finish di urutan 40 dengan selisih waktu dari pemenang 12 menit. Memang tak terlalu besar, namun Ia mengalami cedera ringan berupa lecet di siku lengan kirinya karena terlempar dari motor di zona bebatuan.

"Kemarin saya meraih kemenangan dan hari ini saya harus memulai dari posisi pertama. Di sesi awal jalurnya didominasi dengan jalur bebatuan dan jalan bergelombang. Saya terpental setelah menghantam jalan bergelombang dan berbatu dan hasilnya lenganku sobek. Setelah kembali ke motor, saya jadi tak fokus setelahnya tapi kondisi saya baik-baik saja," jelas Petrucci.  

Hasil Dakar Rally Arab Etape-6 (motor):
1. (AUS) DANIEL SANDERS, GASGAS FACTORY RACING, 00H 51' 43''
2. (GBR) SAM SUNDERLAND, GASGAS FACTORY RACING, + 00H 02' 26''    
3. (AUT) MATTHIAS WALKNER, RED BULL KTM FACTORY RACING, + 00H 02' 36''

Klasemen sementara Dakar Rally Arab (motor):
1. (GBR) SAM SUNDERLAND, GASGAS FACTORY RACING, 19H 55' 59''    
2. (AUT) MATTHIAS WALKNER, RED BULL KTM FACTORY RACING, + 00H 02' 39''
3. (AUS) DANIEL SANDERS, GASGAS FACTORY RACING, + 00H 5' 35''


(uda)